Berbagi dan Berkolaborasi Dengan 3 sekolah dalam Pemanfaatan PMM

"BERBAGI DAN BERKOLABORASI ANTARA SDN 61 KARARA ,71 WENGGO DAN 52 BUSU.

"

Pada hari Jumat tanggal 17 Marer 2023,ke tiga sekolah Dasar mengadakan kegiatan Berbagi dan Berkolaborasi dalam penguatan IKM melalui Pemanfaatan PMM terutama membuat aksi Nyata.kegiatan ini dihadiri oleh ketuga kepala sekolah dan dewan  guru yang ada di 3 sekolah.dengan pemateri Kepala SDN 52 Busu Kota Bima selaku alumni Guru penggerak Angkatan 3 Kota Bima.


Kegiatan ini berlangsung selama satu hari di mulai dari pukul 08.00 sampai selesai.

Dengan kegiatan ini dapat memacu guru agar dapat secara intensif memanfaatkan aplikasi merdeka mengajar untuk dapat meningkatkan profesionalisme dan kulatias pembelajaran .karena di PMM,semua fitur yang tersedia sangat relevan dengan kebutuhan guru saat ini apalgi sekolah yang mengimplementasikan Kurikulum Merdeka.

Secara garis besar,fitur dalam PMM antara lain 

Belajar Kurikulum Merdeka Kegiatan Belajar Mengajar,Pengembangan diri,mencari dan berbagi inspirasi.

"Saya sangat bersyukur dan berterimaksih kepada ibu Nara sumber atas ilmu yang diberikan dan kami guru siap melakukan aksi nyata dari topik yang kami pelajari hari ini"ujar salah seorang guru SDN 61 Karara.


Pada kata penutupnya kepala SDN 61 Karara Maryani,S.Pd menyampaikan rasa terimaksih dan kegiatan berbagi dan berkolaborasi ini akan terus berlanjut.(Mur)